Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mengenal Susunan Direktori Linux

Content [View]

Direktori Linux

Linux menggunakan sistem file yang dimana directory secara hirarkis tunggal dalam penyusunannya. Perbedaan dengan kompotitornya seperti windows struktur derectory susunannya dibuat partisi dan harddisk.


Perbedaan Partisi Windows Dengan Linux

Pada windows partisinya berbentuk abjad yang sering ditemukan pada saat membuka file manager atau file explorer, drivenya berbentuk C, D, E sesuai partisinya pada waktu awal pengaturan partisi saat penginstalan windows.


Pada Hurup C diberikan label untuk partisi pertama D & E adalah partisi selanjutnya. oke untuk penjelasan directory windows admin rasa cukupkan sampai disini karena mungkin karena sudah familiar jadi sebagian sudah pada tahu.

Lalu bagaimana penjelasan pada penyimpanan linux?

Konsep linux itu sendiri bukan berupa drive dilinux konsep partisi tidak berlaku karena linux memiliki konsep berbeda, seperti yang di jelaskan di awal filesystemnya tersusun dalam hirarkis tunggal. 

Kita bedah perbedaan bagaimana kita melihat kode pada CMD (Command Promt) milik Windows dan ComanLine punya Linux

Pada windows menunjukan lokasi file kita seperti ini 

  • D:\Folder\file.txt

Pada Directory Linux hanya seperti ini

  • /Folder/File.txt 

Dari kedua contoh penulisan pengkodean nya terlihat berbeda apabila di perhatikan, windows mamakai backslash pada linux mengunakan slashes, dan pada linux tidak ada yang namanya drive (C,D,E dan yang lainnya). 

Pada waktu booting komputer, "partisi root" akan melakukan mount pada / dan ke seluruh file, directory dari Linux adalah case-sensitive, apa itu artinya case-sensitive yaitu penggunaan pada hurup besar kecil dianggap tidak sama meskipun karakternya sama.

Struktur pada directory Linux itu sendiri mengikuti standart 'filesystem Hiearchy Structure(FHS)' yang masih dipegang oleh Free Standart Group meskipun banyak distribusi telah memodifikasi standar tersebut.

Setelah tedapat gambaran tentang perbedaan windows dan linux sekarang kita beralih ke pengenalan, kepanjangan dalam filesystem yang ada pada directory linux

/(root)

Paa struktur derectory di linux selalu diawali dengan root filesystem '/' root merupakan akan seluruh directory global. Lalu dimana partisi di letakan? /(root system) akan menjadi directory system atau partisi utama (pokok).

/boot

Pada folder atau directory boot tersimpan file-file yang berisi boot loader diantaranya grub atau lilo, kalo kita bandingkan dengan windows sama dengan boot manager. initrd, kernel dan system.map juga tersimpan didalam /boot.

Jika system dijalankan menggunakan partisi LVM ataupun didalam jaringan itu sendiri maka sebaiknya dibuatkan sistem partisi kecil tersendiri nantinya digunakan untuk meletakan /boot di penyimpanan hardis dengan sistem file konvensional. pada directory boot ini umumnya jarang berubah isinya terkecuali memang pengguna sering bermain-main dengan kernel.

/sys

Directory ini berisi informasi yang ada kaitannya dengan kernel, firmware dan device untuk memudahkan atau mengingat, directory ini bisa juga dianggap kependekan dari "system".

/bin

Pada /bin ini berisi file-file binary atau aplikasi yang pada umumnya dapat digunakan oleh pengguna linux. untuk gampang diingat folder /bin ini juga bisa diartikan sebagai 'binary'

/lib

Pada directory /lib ini berisi file library atau pustakan semua aplikas binary yang terdapat atau tersimpan dalam directory /sbin dan /bin. pada directory ini juga dapat menyimpan bebagai macam librari untuk digunakan aplikasi lain. dan untuk memudahkan dalam pengingatan pengguna /lib diartikan sebagai kependekan dari "library".

/dev 

adalah pseudo filesystem, atau directory yang isinya memang bukan file sebenarnya. isinya berkaitan dengan perangkat yang pada system. admin kasih contoh untuk informasinya seperti port printer, port serial, pemberlakuannya seperti membaca file. dan untuk mengingat memudahkan pengguna linux /dev ini bisa di artikan dari kepanjangan 'device'

/etc

Dalam directory /etc ini terdapat file-file konfigurasi sistem, mayoritas aplikasi dan layanan konfurasinya yang tersimpan di directory /etc termasuk beberapa diantaranya /etc/init.d tersimpan konfigurasi seperti sebagaimananya sebuah layanan service dijalankan.

/home

Pada directory home ini berisi semua dari pengguna tersimpan didalam directory ini dengan nama user masing-masing sebagai pengelompokannya. untuk sistem linux yang spesifikasinya kategori server, directory penggunanya masih dikelompokan lagi kedalam /home/users. 

Di dalam direktori /home/nama-user tersimpantersimpan konfigurasi yang lebih spesifik terhadap user tersebut. oleh karena itu berapa pada sistem yang sama tetapi bisa mendapatkan lingkungan dan tampilan yang berbeda.

/media

Pada directory ini terdapat penyimpanan seperti mount point. DVD, CDROM, Flashdisk bahkan apabila masih menggunakan floppy disk termount di /media ini. Pada distro-distro  modem linux sudah mefasistasi penampilan device-device yang secara otomatis akan di mount ke desktop sehingga pengguna sudah bisa langsung mengakses lewat desktop sehingga tidak usah repot-repot masuk ke dalam /media.

Untuk workstation pun sama karena telah terintegrasi dengan jaringan, karena sistem linux juga memberikan pasilitas untuk langsung mounting storage network ke media. Pengelompokan itu memudahkan user mengenali semua yang berada dalam directory /media.

/mnt

Linux yang masih menggunakan kernel 2.4.x ini untuk mengumpulkan mount point keberadaannya di /mnt. akan tetapi apabila versi kernelnya sudah memakai 2.6.x sudah beralih ke directory /media.

Jadi /mnt ini kosong tetapi beberapa sebagian dari versi linux derectory /mnt ini dijadikan poin pada saat troubleshooting atau system rescue. untuk memudahkan pengguna directroy ini kependekan dari "mount".

/opt

Pada linux directory /opt ini sebenarnya jarang digunakan. Beberapa paket yang terpisah menggunakan directory untuk penyimpanan paket yang menuju lokasi manapun. /opt sendiri dapat diartikan sebagai 'optional'.

/usr

/usr atau kepanjangannya adalah 'user' ini adalah sebuah dari sub hirarki dari root filesystem  yang tersipan didalam /usr. didalamnya juga tersimpan seperti aplikasi dan ulititi yang lebih spesifik dengan pengguna. 

/usr/share

Directory ini merupakan polder didalam directory /usr yang kegunaanya untuk menyimpan data-data yang bisa dibagikan dan tidak berkaitan denga platform. 

Seperti pada walpaper yang bisa di pakai oleh semua pengguna akan diletakan didalam /user/share. Selain itu ada juga seperti font dan sound theme yang berhubungan dengan tampilan jadi directory ini bersipat public sehingga semua user dapat mengaksesnya.

/usr/doc

Pada directory ini di khususkan untuk menyimpan dokumentasi dan catatan yang berhubungan dengan aplikasi. 

/usr/src

Directory ini merupana tempat menyimpan souce code yang terdiri dari aplikasi sistem. umumnya yang tersimpan disini adalah source code dari kernel linux

/usr/include

Pada directory ini tersimpan file-file header yang terdiri dari compiler C. File header ini berfungsi untuk mendefinisikan struktur dan konstanta yang nantinya akan dibutuhkan untuk membangun sebuah aplikasi standart. atau lebih jelasnya dalaman /usr/include ini terdapat header untuk compiler c++.

/usr/X11R6 

Pada directory ini terdapat sistem X-Window dan hal-hal yang saling berkaitan dengan X-Window. pada sub-sub directories dibawah /usr/X11R6 tersimpan binary X itu sendiri dan dokumenasi,config.icon.sounf, file  header dan yang berkaitan dengan grafis.

/usr/local

Didalam /usr/local ini terdapat aplikasi yang terinstall dan file yang digunakan pada local machine

/root

Pada directory /root ini adalah merupan superuser(root), meskipun ada directory root(/) yang sama tetapi berbeda fungsinya.

/var

Pada directory /var ini terdapat directory yang isinya dinamis, apabila digunakan dalam server sangat dianjurkan directory var ini untuk diletakan pada partisi yang terpisah dikarenakan directory ini sewaktu-waktu dapat membengkak dengan cepat. kepanjangan dari /var ini adalah 'variatif'

 /var/log 

Directory ini diperuntukan menyimpan macam-macam file log atau catatan yang ada kaitannya dengan sistem.

/var/mail

Directory ini di peruntukan penyimpanan emal keluar masuk, akan terasa fungsinya pada saat membuat mail server menggunakan postfix, qmail atau sendmail.

/var/spool 

Didalam directory ini terdapat penyimpanan file-file spooling atau antrian proses, biasanya pada umumnya sering digunakan untuk operasi printing.

/var/run

Didalam nya tersimpan PID (proses ID) dari layanan yang berjalan.

/proc

/proc merupakan psudo filesystem yang mirip persamaannya dengan /dev, perbedaannya /proc ini murni hanya saling berkaitan dengan sistem, tidak menyangkut pada perangkat (device). 

/tmp

Pada directory ini tersimpan file-file sementara, biasanya beberapa distro akan membersihkannya apabila sudah tidak terpakai, distro-distro akan membersihkannya pada saat system reebot. apabila ingin tahu kepanjangan dari tmp adalah 'temporary'.

/lost+found

Pada /lost+found ini tersimpan file-file recovery seperti windows yang memiliki system restore dan mungkin dalam folder ini kita bisa menemukan file yang hilang.

Oke mungkin ini sedikit coretan dari admin yang lumayan untuk dibaca menambah wawasan dan apabila sobat penasaran pada isi yang ada dalam directory linux silahkan untuk pelajari lebih dalam mengingat jarang sekali user dengan kemampuan menguasai OS linux,  semoga dapat membantu see you babay.

Post a Comment for "Mengenal Susunan Direktori Linux"